Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Selamat pagi
sobat blogger, pada kesempatan kali ini saya ingin memberikan artikel tentang
alarm mobil. Pada zaman sekarang mobil biasanya telah dilengkapi dengan alarm
mobil guna melindungi mobil kita dari pencuri, walaupun dengan terpasangnya alarm
mobil masih ada kemungkinan mobil untuk dicuri karena banyak pencuri yang
pintar, setidaknya dengan terpasangnya alat tersebut dapat menghalang-halangi
pencuri untuk mendapatkan mobil kita.
Untuk cara kerjanya remote control
sebagai transmitter atau pemancar sinyal lah yang akan ditangkap oleh receiver
pada mobil, perintah tersebut bisa bermacam-macam seperti: membuka dan menutup
pintu mobil, menghidupkan suara tanda untuk mencari mobil di tempat parkir,
melakukan start mobil, dan membuka bagasi. Sensor-sensor pada sistem alarm
digunakan sebagai input informasi jika mobil mencurigai aktivitas asing seperti
pencuri dan mengantar informasi tersebut ke alarm brain sehingga speaker alarm
pun segera berbunyi guna menakut-nakuti pencuri tersebut.
Bagian-Bagian Dari
Alarm Mobil Beserta Komponen Yang Terhubung
- Alarm Brain
- Alarm Speaker
- Keycode Receiver
- Door Sensor
- Shock Sensor
- Microphone Sensor
- Interior Pressure Sensor
Komponen ini
berfungsi sebagai prosesor pusat atau otak daripada sistem alarm pada mobil.
Berfungsi mengeluarkan
suara saat mobil mencurigai aktivitas mencurigakan seperti saat pencuri
berusaha membuka pintu mobil, saat lampu interior dihidupkan, saat lampu depan dihidupkan,
saat mobil mendapat kejutan seperti pukulan, saat ada suara mencurigakan di
dalam mobil, dan saat tekanan di dalam mobil berubah tetapi pemilik mobil
sedang tidak berada di dalam mobilnya dan mobil dalam keadaan terkunci dengan
sistem alarm yang sudah diaktifkan.
Berfungsi
menerima kode sinyal dari remote control, sinyal yang diberikan bisa berupa
sinyal untuk membuka dan menutup kunci pintu, menghidupkan suara untuk mencari
mobil saat berada di parkiran, membuka bagasi, dan melakukan start mobil.
Fungsinya untuk
mendeteksi aktivitas engsel mobil jika mobil beresiko untuk dicuri.
Berguna untuk
mendeteksi kejutan yang diterima oleh mobil seperti saat mobil dipukul atau
tertabrak .
Untuk mendeteksi
suara yang mencurigakan saat mobil ditinggal oleh pemiliknya dengan sistem
alarm mobil yang sedang dihidupkan.
Sebagai sensor
yang mendeteksi tekanan di dalam mobil.
Sekian, kurang lebihnya maaf, dan terima kasih:-)
###Salam_Autotechgo###
EmoticonEmoticon